Ketua DPRD Lendra Wijaya Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024
Ketua DPRD Lendra Wijaya Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024

Ketua DPRD Lendra Wijaya Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024

Kilasharian.Com, Sungai Penuh  - Dalam rangka peringatan Hari Otonomi Daerah ke 28, Ketua DPRD Kota Sungai Penuh, Lendra Wijaya, SE menghadiri Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke 28, Ketua mengungkapkan harapannya agar Pemerintah Kota Sungai Penuh dapat lebih optimal dalam menjalankan dan melaksanakan kebijakan daerah, Senin (29/04/2024).

Lendra Wijaya menekankan pentingnya optimalisasi pelaksanaan kebijakan daerah untuk memastikan bahwa tujuan dan manfaat otonomi daerah dapat dirasakan sepenuhnya oleh masyarakat.

Ia juga menambahkan bahwa peringatan Hari Otonomi Daerah ini seharusnya menjadi momentum bagi Pemkot Sungai Penuh untuk melakukan evaluasi dan introspeksi dalam pelaksanaan kebijakan daerah.

“Saya berharap Pemkot Sungai Penuh dapat lebih proaktif dan responsif dalam merespon kebutuhan dan aspirasi masyarakat dalam rangka peningkatan kesejahteraan,” katanya.

Lendra Wijaya juga berharap agar Pemkot Sungai Penuh dapat lebih transparan dan akuntabel dalam menjalankan kebijakan daerah, sehingga dapat membangun kepercayaan yang lebih baik dengan masyarakat.

“Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28 ini diharapkan dapat menjadi titik balik bagi Pemkot Sungai Penuh untuk lebih optimal dalam menjalankan dan melaksanakan kebijakan daerah, demi tercapainya tujuan otonomi daerah yaitu peningkatan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. (*/dri)

Baca juga:

Admin
Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.