DPRD Sungai Penuh Terima Kunjungan Anggota Dewan Sawah Lunto
DPRD Sungai Penuh Terima Kunjungan Anggota Dewan Sawah Lunto

DPRD Sungai Penuh Terima Kunjungan Anggota Dewan Sawah Lunto

Kilasharian. Com, Sungai Penuh  - DPRD Kota Sungai Penuh, melalui Komisi I menerima kunjungan Studi Banding Dewan Kota Sawah Lunto Provinsi Sumatra Barat, Kamis 7 Februari 2018.

Kunjungan Dewan Sawah Lunto dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Sawah Lunto Ade Iktibar beserta unsur pimpinan dan anggota Komisi I DPRD Kota Sawah Lunto.

Rombongan diterima oleh Ketua Komisi I DPRD Sungai Penuh Syafriadi, SH. Wakil Ketua Damrat, S,Pd serta Anggota Komisi I Lainnya yakni Andi Oktavian, SE. H. Arif Al-Malik  serta juga hadir Ketua Komisi III Fajran, SP.,M.Si.

Syafriadi,SH dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di Kota Sungai Penuh, kota kecil yang baru saja berumur 10 tahun pemekaran  dari Kabupaten Kerinci.

"selamat datang di kota kecil nan sejuk ini, mudah2an tidak bosan dan datang lagi berkunjung" ujar ketua komisi I.

Sementara itu ketua DPRD Kota Sawah Lunto mengucapkan terima kasih atas sambutan pihak DPRD kota Sungai Penuh

"kita sengaja melaksanakan studi banding ini, untuk bertukar ilmu dan wawasan terutama terkait PPPK dan masalah kepegawain lainnya"ujarnya.

Hadir dalam acara tersebut Pihak BKPSDM kota Sungai Penuh, Kabag Hukum dan persidangan, kabag pengganggaran dan pengawasan dan para kasubag serta staf lingkup sekretariat DPRD Kota Sungai Penuh.

Pantaun dilapangan Kegiatan diskusi berlangsung alot dan penuh kekeluargaan berbagai solusi dan ide serta masukan lahir dalam pertemuan tersebut. (ADV/dry)

Baca juga:

Admin
Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.