Waspada Karhutla, Dandim-0420 Sarko Perintahkan Babinsa Turun Kedesa dan Lakukan Sosialisasi
Waspada Karhutla, Dandim-0420 Sarko Perintahkan Babinsa Turun Kedesa dan Lakukan Sosialisasi

Waspada Karhutla, Dandim-0420 Sarko Perintahkan Babinsa Turun Kedesa dan Lakukan Sosialisasi

Kilasharian. Com, Sarolangun - Dalam pencegahan dini, terjadinya Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di kabupaten Sarolangun,  Dandim 0420-Sarko Letkol infantri Tomi Radya Diansyah Lubis Perintahkan Langsung semua jajaran Koramil dan Babinsa Dalam Kabupaten Sarolangun  agar turun Langsung kedesa, pantau bila adanya titik api, selain itu Dandim tegaskan semua prajurit TNI dibawah komando Kodim 0420- Sarko Untuk gencarkan bersosialisasi Karhutla pada setiap warga di desa.

Jajaran Tentara Nasional Indonesia (TNI) dibawah Naungan Kodim 0420-Sarko tidak mau sampai ketinggalan, dalam berperan pencegahan dini, terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) dikabupaten Sarolangun.

Dandim 0420-Sarko Letkol Infantri Tomi Radya Diansyah Lubis, Melalui Komandonya Memerintahkan, Secara Langsung pada Jajaran Babinsa Koramil di Kabupaten Sarolangun. Untuk turun langsung Ke setiap desa dan kerap lakukan patroli bersama Tim Satgas Karhutla  dalam pencegahan dini terjadinya karhutla, walaupun dalam situasi curah hujan masih tinggi, Dandim tetap mengultimatum dan mencegah secara dini terjadinya karhutla.

"Untuk pencegahan dini,saya perintahkan Koramil dan Babinsa agar turun kedesa pantau titik api dan gencar sosialisasi karhutla" sebut Dandim 

Selain itu Dandim mengintruksikan, setiap Babinsa wajib selalu mensosialisasikan, kepada warga desa dalam setiap binaan Babinsa, untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan.

"Babinsa agar selalu sosialisasi disetiap desa binaanya, jangan membakar lahan dalam pencegahan karhutla" tegas Komandan Kodim 0420- sarko

Selain itu Dalam Wilayah Kabupaten Sarolangun, Dandim mewarning, terdapat dalam 4 kecamatan, yang merupakan lahan gambut, yakni kecamatan air hitam Kecamatan Pauh Kecamatan Mandiangin dan Mandiangin Timur yang diminta untuk selalu waspada akan terjadinya karhutla.

" Kita Waspada Terjadinya pada Lahan gambut pada empat kecamatan dalam kabupaten Sarolangun " sambungnya (riy)

Baca juga:

Admin
Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.