Dalam perjalan dari Jambi ke Bungo calon gubernur Jambi yang berpasangan dengan Abdullah Sani ini melewati Betung Bedarah, Kecamatan Tebo Ilir.
Saat melintasi Betung Bedarah, tiba-tiba laju kendaraan Al Haris dan rombongan berhenti tatkala calon gubernur Jambi yang diusung PAN, PKS dan PKB itu ingin berjumpa warga.
Al Haris turun dari kendaraan dan langsung menghampiri emak-emak yang sedang menampi padi. Tidak hanya melihat, Bupati Merangin dua periode itu juga ikut menampi padi.
"Ternyato bapak ini orang dusun jugo yo, paham nian nampi padi," kata emak-emak yang melihat aksi spontan Al Haris tersebut.
"Waktu masih kecil dulu la biaso gawe bentuk ni mak," sahut Al Haris ramah.
Al Haris juga mohon doa restu dari emak-emak dan warga Betung Bedarah, semoga hajarnya bersama Abdullah Sani menjadi pemimpin Jambi dikabulkan Allah SWT.
"Mohon doanya," singkat Al Haris.
Sementara itu emak-emak mengharapkan Al Haris dapat kembali berkunjung ke desanya."Singgah lagi kesini yo pak," ujar Emak-emak lagi.(*/dry)