Bedeng 6 Pintu Di Sarolangun  Dilahap Jago Merah
Bedeng 6 Pintu Di Sarolangun  Dilahap Jago Merah

Bedeng 6 Pintu Di Sarolangun Dilahap Jago Merah

Kilasharian. Com, Sarolangun - Selasa dini hari sekira pukul 03.20 wib disaat umat Islam sedang melakukan aktifitas sahur dibulan ramadhan, dikejutkan dengan terjadinya kebakaran enam pintu bedeng milik Rifki, rumah bedengbyang berlokasi di   RT. 09 kelurahan pasar kecamatan Kec. Sarolangun ludes di lahap sijago merah.

Bedeng 6 pintu milik Rifki yang dihuni sebanyak 2 sementara ke 4 pintu lainya dalam keadaan kosong. 

Danton damkar serda Aan satria menjelaskan seketika mendapat laporan langsung menuju lokasi kebakaran dengan membawa 5 Unit mobil pemadam kebakaran, dan diperbantukan dengan mobil milik BPBD serta sebuah mobil Manggala Agni.

"Iya kita dapat informasi kebakaran langsung turun kelokasi dengan membawa lima unit mobil damkar " jelas  Serda Aan satria 

Kronologi Kejadian kebakaran berawal dari Rifki Al Kahfi yang sedang bermain game didalam kamar, sesaat Rifki menuju kamar mandi untuk buang air kecil, namun disaat keluar kamar yang ditempatinya terbakar. Karena colokan listrik berada diatas kasus, diduga kebakaran berawal dari korsleting listrik. Dengan cepat api membakar kamarnya.

" Kita dengar api berasal dari kamar Rifki, diduga korsleting listrik, sehingga api cepat membakar kasur dan plapon rumah" imbuhnya 

Beruntung api yang membakar bedeng 6 pintu tidak menelan korban jiwa, namun kerugian ditaksir ratusan juta rupiah.

Dengan cepat dan sigap petugas pemadam kebakaran berhasil.menjinakkan api berkisar pukul 05.40 wib, api yang dipadamkan   dengan menggunakan 5  unit Mobil Damkar Sarolangun, dibantu 1  unit mobil Tengki air milik Manggala Agni, dan 1  unit mobil pemadam api milik BPBD  Sarolangun. (riy)

Baca juga:

Admin
Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.