Terus Bergerilya, Dukungan untuk Zainal Arsal Kian Mengalir
Terus Bergerilya, Dukungan untuk Zainal Arsal Kian Mengalir

Terus Bergerilya, Dukungan untuk Zainal Arsal Kian Mengalir

KERINCI - Dukungan demi dukungan terus mengalir untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kerinci nomor urut 3, Zainal Abidin dan Arsal Apri.

Pasalnya, gerakan pasangan dengan tagline Kerinci Hebat ini terbilang sangat luar biasa.
Bergerak siang malam pagi dan sore dengan beberapa tim pemenangan yang selalu siap bertemu masyarakat.

Selain itu, gerakan Srikandi dan Garda Kerinci Hebat juga merupakan kekuatan yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Sekretaris tim kampanye Zainal Abidin dan Arsal Apri, kepada sejumlah media membenarkan hal tersebut.

Menurutnya, trend positif sudah sangat dirasakan oleh tim Kerinci Hebat saat ini.
Menguatnya dukungan kata Herizaldi, merupakan hasil nyata dari kerja keras tim pemenangan Kerinci Hebat turun ke masyarakat.

Dijelaskan Heri, saat ini masyarakat sudah sangat mengetahui calon pemimpin yang layak untuk dipilih menjadi orang nomor satu dan dua di bumi Sakti Alam Kerinci ini.

"Mereka menggantungkan harapan kepada calon pemimpin yang sudah diketahui track recordnya, yang selama ini peduli dekat dan merakyat itu lah Zainal Abidin dan Arsal Apri," tutur Sekretaris PKB Kerinci ini.

Dalam dua hari ini saja ungkap Heri, Zainal Abidin telah meraih dukungan dari masyarakat Desa Sungai Abu, Dusun Jawa Pematang Lingkung, Pengasi Baru, dan Dusun Baru Pulau Tengah.
"Baik kandidat, maupun tim terus bergerak," ujarnya.

"Belum lagi yang datang langsung ke posko untuk menyatakan dukungan, trend positif dari hari ke hari sangat nyata," pungkasnya. (Mc24)

Baca juga:

Admin
Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.