Anwar Sadat Pinta Kafilah Fokus Untuk Raih Hasil Maksimal Hadapi MTQ Ke-51
Anwar Sadat Pinta Kafilah Fokus Untuk Raih Hasil Maksimal Hadapi MTQ Ke-51

Anwar Sadat Pinta Kafilah Fokus Untuk Raih Hasil Maksimal Hadapi MTQ Ke-51

Kilasharian.Com, Tanjabbar - Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) Drs. H. Anwar Sadat M.Ag meminta Kafilah lebih fokus untuk dapat meraih hasil yang lebih maksimal dalam MTQ Ke-51 Tingkat Provinsi di Kota Sungai Penuh.

Hal tersebut diungkapkan Bupati saat membuka Training Center (TC) Tahap Empat (4) Kafilah MTQ Kabupaten Tanjabbar dalam rangka menghadapi MTQ Ke-51 Tingkat Provinsi Jambi yang di gelar di Hotel Ar-Riyadh Kuala Tungkal, Jum’at (09/09/22).

Dalam sambutannya Bupati mengatakan, kali ini kita mengadakan kegiatan Training Center (TC) kepada Qori dan Qori’ah Kabupaten Tanjabbar Tahun 2022 untuk tahap ke Empat, dan Insya Allah kegiatan ini juga merupakan langkah dan ikhtiar kita untuk mempersiapkan diri khususnya kepada Qori dan Qori’ah yang akan menjadi peserta pada MTQ tingkat Provinsi mendatang.

“Melalui kesempatan ini saya berharap kegiatan Training Center ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh Qori dan Qori’ah kita untuk lebih mengasah dan mematangkan kemampuan dibawah bimbingan para pelatih yang sudah berpengalaman, sehinggal bisa tampil maksimal dan memberikan yang terbaik,” tutur Bupati.

“Terimakasih kepada seluruh pelatih yang telah hadir dan bersedia untuk membimbing dan memberikan arahan kepada anak-anak kami para Qori dan Qori’ah selama pelaksanaan TC ini, serta saya berharap agar para pelatih dapat menyampaikan bimbingannya dengan penuh kesabaran, keikhlasan dan mengerahkan segenap ilmu pengetahuan agar Qori dan Qori’ah Tanjabbar dapat meningkatkan kemampuannya,” ujar Bupati.

Turut hadir mendampingi Bupati, Sekretaris Daerah, Asisten dan Kepala Bagian Setda Kabupaten Tanjabbar, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tanjabbar, para pelatih pembinaan Qori dan Qori’ah serta para peserta Training Center Qori dan Qori’ah Tanjabbar Tahap ke Empat. (*/Ina)

Baca juga:

Admin
Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.