Kadis PUPR Provinsi Jambi, M. Fauzi Dampingi Abdullah Sani Kunker Ke Singkut
Kadis PUPR Provinsi Jambi, M. Fauzi Dampingi Abdullah Sani Kunker Ke Singkut

Kadis PUPR Provinsi Jambi, M. Fauzi Dampingi Abdullah Sani Kunker Ke Singkut

Kilasharian.Com,  Jambi – Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Provinsi Jambi, M. Fauzi melakukan kunjungan kerja mendampingi Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani, ke Pondok Pesantren Al-Falah dan Rehabilitasi Narkoba di Desa Siliwangi, Singkut, Kabupaten Sarolangun, Senin (9/5/2022).

Tujuan dari pada kunjungan Wakil Gubernur Jambi, dan Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi itu adalah, guna melakukan peresmian terhadap lembaga pendidikan islam yang ada di Desa Siliwangi, Singkut tersebut.

Pada kunjungan itu rombongan Abdullah Sani dan M. Fauzi, turut didampingi langsung oleh Wakil Bupati Sarolangun Hilallatil Badri.Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani, berkesempatan memberikan kata sambutan, yang pada kesempatan itu ia menyampaikan tentang pilar-pilar bangsa.

“Yang tidak boleh lepas dari pilar-pilar bangsa itu, pertama adalah Pancasilanya, kedua Undang-undang dasarnya, ketiga NKRI-nya, dan terakhir Bhineka Tunggal Ika-nya,” jelas Sani.

Terkait bagaimana dengan akidah dan ibadah sebagai muslim, Wakil Gubernur Jambi itu mengatakan jangan dicampur aduk. “Tapi soal nanti bagaimana urusan akidah dan ibadah kita, tentu jangan kita campur aduk, kalau istilah Al-Qr’an Lakum dinukum Waliyadiin,” ucapnya. (Rou)

Baca juga:

Admin
Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.