Kilasharian. Com, Sungai Penuh - Seorang perempuan Dina (23) warga desa Punai Merindu, Kecamatan Danau Kerinci Barat menjadi korban penjambretan saat pulang dari Sungai Penuh.
Aksi penjambretan kembali terjadi di jalan Depati Parbo tepatnya dekat rumah dinas Bupati Kerinci, Sabtu (6/6/2020) sore.
"Tadi saya pulang namun sebelum rumah dinas Bupati Kerinci di jambret oleh seorang pria yang memakai motor Yamaha Vixion berwarna hitam,"kata Dina dengan nada trauma.
Sempat mengejar pelaku, namun sampai didekat perumahan warga pelaku hilang.
"Pelaku seorang diri memakai jacket mengendarai motor Vixion, memakai jacket orange dan helm putih ,"jelas Dina.
"Sempat teriak tapi tadi keadaan jalan agak sepi,tas berisi SIM, HP, Dompet yang berisi sejumlah uang,"tutupnya. (*/dry)