Rumah Milik Muncak Roboh Diterjang Angin Kencang
Rumah Milik Muncak Roboh Diterjang Angin Kencang

Rumah Milik Muncak Roboh Diterjang Angin Kencang

Kilasharian.Com, Sungaipenuh - Satu rumah warga di kumun hilir kecamatan kumun debai kota sungai penuh roboh akibat Hujan lebat di sertai angin kecang sore, Jumat ( 22/2/19 ). 

Dari informasi yang di himpun dilapangan, rumah yang roboh di huni oleh suami istri yang bernama muncak (70 th) dan iatrinya (68 th) kejadian terjadi sekitar jam  15.30 wib saat hujan deras yang di sertai angin kencang.

kades kumun hilir nafrizal saat dikonfirmasi membenarkan kejadian ini. " Ya, tadi sekitar jam 15.00 Wib saat hujan deras yang disertai angin kencang membuat satu rumah warga kami roboh hingga menutupi jalan". ujarnya

nafrizal juga menambahkan tidak adanya korban jiwa karna penghuni lebih dahulu meninggalkan rumah saat hujan deras yang disertai angin kencang dan total kerugian sekitar puluhan juta rupiah.

" ya syukur kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa karna penghuni telah terlebih dahulu meninggalkan rumah dan total kerugian sekitar puluhan juta rupiah" pungkasnya. (dry) 

Baca juga:

Admin
Media Siber adalah segala bentuk media yang menggunakan wahana internet dan melaksanakan kegiatan jurnalistik, serta memenuhi persyaratan Undang-Undang Pers dan Standar Perusahaan Pers yang ditetapkan Dewan Pers.